Senin, 12 Oktober 2020

APA ITU PLESTERAN, ACIAN DAN SIARAN ?

2

         Sering kali perdebatan diantar kita selama ini mengenai perbedaan dari plesteran dan acian. Terkadang dari segi material, tahap pelaksanaan hingga metode pelaksanaanya. Padahal perbedaan keduanya cukup banyak meski fungsi keduanya sebagai pelindung dinding dari rembesan air dan paparan sinar matahari langsung juga sebagai penghalus dinding yang dapat membuat dinding makin kokoh.

        Tidak mengesampingkan pekerjaan siaran yang memang sudah ada pada tahap pekerjaan lain. Tapi para pekerja dan pengawas masih saja belum memahami dengan benar tata cara pelaksanaan pekerjaan siaran. Meski sama pekerjaan dengan plesteran dan acian tapi fungsi siaran ialah sebagai pelindung mencegah air meresap pada celah batu hingga menyebabkan rembesan atau longsong pada saluran.

        Disini akan kita bahas mengenai apa itu pekerjaan plesteran, acian dan juga siaran. Agar kita memahami fungsi dan tahap pelaksanaanya.


    a. PLESTERAN 

        Plesteran dilakukan setelah pekerjaan pemasangan batu bata,batako atau bisa juga bata ringan selesai dengan tujuan agar dinding terlihat halus dan rapi. Plesteran yang baik digunakan perbandingan material jika untuk dinding batu bata dan batako 1 pc : 2 ps digunakan pada dinding yang intensitas airnya besar misal kamar mandi atau dinding luar bagian bawah minimal tinggi 50cm dan untuk plesteran yang intensitas kedap airnya rendah digunakan perbandingan 1 pc : 4 ps. Ketebalan dari plesteran biasanya berkisar antara 1,5 cm - 3 cm tergantung dari material yang digunakan.

Pekerjaan Plesteran
Pekerjaan Plesteran


    b. ACIAN

         Pekerjaan acian dilakukan setelah pekerjaan plesteran dikerjakan. Dengan tahapan setelah pekerjaan pasangan batu batu atau batako kemudian dilanjutkan dengan plesteran. Fungsi dari acian untuk memperhalus plesteran agar pori-pori plesteran tertutup dan air yang terkena dinding tidak meresap. Material yang digunakan hanya semen dicampurkan dengan air saja. ketebalan acian 1-3 mm.

        Pekerjaan acian untuk dinding dalam dikerjakan 2-3 minggu umur plesteran dan untuk bagian luar dikerjakan umur plesteran 2 minggu. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi penyusutan dan tidak retak pada bagian acian.


Pekerjaan Acian

Ilustrasi pekerjaan plesteran dan acian
Potongan Pekerjaan Plesteran dan Acian


    c. SIARAN

        Berbeda dengan pekerjaan plesteran dan acian, pekerjaan siaran ini dikhususkan untuk pekerjaan pemasangan batu kali seperti saluran batu kali, pemasangan talud atau batu mata sapi. Untuk adonan siar itu sendiri terdiri dari 1 pc : 2 ps. Pekerjaan siar bertujan agar pasangan batu saling terhubung dengan begitu rembesan air tidak akan terjadi. Sebelum pasangan batu disiar lebih baik disiram dahulu agar ketika pekerjaan berlangsung pasangan batu dan siar saling terikat. Diantara celah batu disisipkan pipa 2 inch agar air yang berada dibalik pasangan batu bisa mengalir.


Pasangan Dinding Batu Talud



Terima kasih telah membaca, semoga bermanfaat

Author Image

About Dunia Teknik Sipil dan Arsitektur
Soratemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design

2 komentar: